Sabtu, 16 Februari 2019

UjiCoba Inokulasi Ranting

Pada tahun 2014 yang lalu, Kelompok Tani Gaharu Blitar yang di prakarsai oleh Bpk. Edy Waluyo (Alm). pernah melakukan uji coba inokulasi di Banyuwangi. Pada tahap 1 inokulasi tersebut gagal karena beberapa faktor penyebab diantaranya :

  1. Dosis fusarium yang di pergunakan untuk inokulasi masa 6 bulan, tetapi karena kurangnya pengetahuan tentang hal itu, panen di lakukan 1 tahun kemudian, sehingga kayu yang semula sudah terbentuk gubal kembali menjadi kayu yang tidak layak jual dan tidak harum.
  2. Terjadi badai angin puting beliung yang membuat sebagian pohon tumbang dan tidak menghasilkan.
Tahap 1 ini dinyatakan GAGAL Total.

Setelah inokulasi tahap 1 Gagal, selanjutnya ada tahap 2 yang waktu itu di ikuti oleh 10 investor, untuk tahap 2 ini tidak ada kabar dan keadaanya bagaimana kerena yang bersangkutan Bpk. Edy Waluyo selaku inisiator dan kolektor tutup usia, sedang surat2 serta perjanjian inokulasi waktu itu belum sempat di terbitkan.

Tahap 2 untuk sementara di anggap GAgal..

Selanjutnya untuk tahun ini Februari 2019, Metta Karuna Gaharu secara mandiri melakukan ujicoba Inokulasi.

Sasaran percobaan Kebun Gaharu MK.8, 
Sedangkan yang menjadi sasaran ujicoba adalah :
  1. Pohon Jenis malacensis usia 5 tahun, besar diameter 5cm panjang 4m, jumlah 1 pohon.
  2. Semua ranting di lokasi kebun mk.8 jenis Girinof usia 2-5 tahun.
Untuk segala persiapan dan bimbingan secara online di berikan oleh Bpk. Willy dari Kediri, senior GLC, sekaligus Koordinator Daerah Jawa Timur.

Mari berdoa bersama, semoga segala usaha dan iktiar ini dapat membuahkan hasil yang baik, sehingga untuk kemajuan bersama kedepan, kita sudah punya gambaran dan perencanaan untuk inokulasi tahap lanjut.


salam sukses bersama.